FB : De Pe Elmiyana
e-mail: depe.elmiyana@yahoo.com

Senin, 01 Oktober 2012

IT Nursing, My Elective Class

Iiih waow, udah masuk taun k-4 ya? Jadi berasa tuaaa bangett.. Setaun lagi jadi sarjana donk? Yesss.. Ada yang istimewa nih di blok 4.1. Dimana semua mahasiswa angkatan 2009 bisa milih sesuka hati mata kuliah elektif yang mau diambil. Tumben banget kan bisa milih2, secara di PSIK FK UGM diberlakukan sistem blok. So, baru kali ini mahasiswa bisa milih mata kuliah yang diminati. Namanya juga kuliah elektif. Elektif itu sendiri artinya "pilihan" #okesipp. Nah, disini kita disuruh milih satu dari ketiga pilihan kuliah elektif yang terdiri dari Bahasa Inggris, Bahasa Jepang dan IT Nursing. 

Waktu pertama kali diinformasikan kalo ada kuliah elektif IT Nursing, tanpa babibu langsung deh aku pilih. Kenapa aku pilih IT Nursing? Menurut aku teknologi itu penting banget apalagi kalo di keperawatan bisa mengaplikasikan teknologi itu untuk kepentingan klinis ataupun non-klinis. Seiring kemajuan jaman yaa, gak bisa dipungkiri lagi kalo kemajuan teknologi itu berkembang secepat kilat. Kita sebagai mahasiswa keperawatan diharapkan bisa mengimbangi adanya kemajuan teknologi ini. Memang sih di Indonesia teknologi di bidang keperawatan itu sendiri masih sangat jaranggg banget diaplikasikan di RS. Tapi tidak menutup kemungkinan setahun or dua tahun lagi teknologi ini sudah bisa merambah beberapa RS. So, sekarang kita belajar besok tinggal mengaplikasikan. Kalo bisa sihh, ikut mengembangkan. Keren kan tuhh.. ^^ I like IT

Menurut Ns. M. Subhan. S.Kep, beliau merupakan salah satu praktisi teknologi dan media kesehatan berpendapat bahwa perkembangan teknologi di bidang kesehatan ini telah melahirkan pemikiran bahwa dokumentasi keperawatan dapat dilakukan dengan lebih cepat, mudah dan sistematis. Dengan ini maka efisiensi akan didapat dan aktivitas pedokumentasian asuhan keperawatan dapat dilakukan dengan benar oleh setiap perawat. Selanjutnya dengan adanya pendokumentasian asuhan keperawatan yang benar, legal dan sistematis tersebut, maka setiap tindakan keperawatan yang dilakukan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Selain itu, pendokumentasian asuhan keperawatan yang benar, legal dan sistematis dapat digunakan sebagai data untuk merencanakan asuhan keperawatan yang akan datang, sehingga asuhan yang diberikan dapat efektif dan efisien. (http://www.inna-ppni.or.id/innappni/berita-183-sistem-informasi-keperawatan.html)


Dan senengnya lagi, ternyata di kelas IT gak akan ada ujian tertulis (Yess?!!). Tapi kita diberi tugas praktik langsung. Tugasnya lumayan sih. Ada buat blog pribadi, terus buat makalah aplikasi di bidang kesehatan dan makalah Field Trip. Jadi, ceritanya nih kita bakal jalan2 ke RSUD Banyumas yang notabene sudah mengaplikasikan beberapa teknologi informasi di bidang kesehatan untuk menunjang pelayanan yang optimal (Yesss lagi?!). Semoga aja RS yang lain bisa ikut nyusul yaa.. Amiiiinn.. 


Keren kan.. ^^

0 komentar: